Bacaan Doa Sujud Tilawah Arab Latin dan Terjemahannya
15/12/16
Tambah Komentar
Bacaan Doa Sujud Tilawah Arab Latin dan Terjemahannya - Sujud tilawah adalah sujud yang disunnahkan untuk dilakukan ketika kita membaca atau mendengar ayat ayat sajdah. ayat ayat sajdah sendiri adalah ayat ayat tertentu didalam Al-Quran yang jika kita membaca atau mendengarnya baik sengaja ataupun tidak maka disunnahkan bagi kita untuk mengerjakan sujud tilawah atau biasa disebut sujud sajadah.
Adapun ayat ayat Al Quran yang termasuk ayat sajdah tilawah adalah Surat الأعراف ayat yang ke 206, Surat الرعد ayat yang ke 15, surat النحل ayat yang ke 49, surat مريم ayat yang ke 58, surat الحج dalam dua ayat ke 18 dan ayat yang ke 77, surat السجدة ayat ke 15, surat الفرقان ayat yang ke 60, surat النمل ayat yang ke 26, surat فصلت ayat yang ke 38, surat النجم ayat yang ke 62, surat الانشقاق ayat yang ke 21, surat الإسراء ayat yang ke 108 dan terakhir adalah surat العلق ayat yang ke 19.
Jadi ketika kita membaca atau mendengar ayat tersebut maka sunnah bagi kita mengerjakan sujud tilawah sekalipun tidak sengaja mendengarnya. misalkan kita lewat disuatu tempat, lalu kita tidak sengaja mendengar ayat ayat sajadah tersebut maka tetap dianjurkan bagi kita sujud dan membaca doa sujud tilawah. jikalau tidak sempat atau berhalangan bisa menggantinya dengan membaca dzikir al baqiyyatus solihat yang akan kami bagikan di bagian akhir artikel kal ini.
Baca Juga : Bacaan Doa Untuk Ibu Hamil
Adapun tata cara sujud tilawah ini cukup mudah dan tidaklah susah namun kami tidak akan membahasnya pada artikel kali ini dan akan khusus menshare tentang bacaan doanya saja sesuai fokus dan judul artikel. so langsung saja ini dia lafadz dan teks bacaan doa sujud tilawah yang shahih dan benar dalam versi tulisan arab dan latin lengkap beserta arti/terjemahan bahasa indonesianya agar lebih mudah untuk memahami makna dan kandungan doanya . . .
Sedangkan bacaan doa yang dibaca ketika sujud tilawah adalah sama seperti yang dibaca saat sujud pada sholat, cuma disunnahkan untuk ditambah dengan doa dibawah ini . . .
ALLAAHUMMA UKTUB LII BIHAA ‘INDAKA AJROO WAJ’ALHAA LII ‘INDAKA DZUKHRON WADLO’ ‘ANNII BIHAA WIZRON WAQBALHAA MINNII KAMAA QOBILTAHAA MIN ABDIKA DAAWUUD ‘ALAIHI SALAAM.
Ya Allah tuliskanlah sujudku ini sebagai pahala bagiku disisiMu dan jadikan hal itu merupakan simpanan buatku disisiMu, dan jadikanlah sujudku ini sebab terleburnya dosa-dosaku dan terimalah sujudku ini sebagaimana Engkau terima dari hambaMu Daud AS.
Dan jika kita berhalangan melalukan sujud tilawah/sajadah karena sebab dan alasan tertentu. maka sebagai ganti dan kafarohnya adalah disunnahkan baginya untuk membaca al baqiyyatus solihat yaitu dzikir berikut ini sebanyak empat kali.
SUBHAANALLAH WALHAMDU LILLAAH WALAA ILAAHA ILLALLAH WALLAHU AKBAR WALAA HAULA WALAA QUWWATA ILLA BILLAH
Dan selesai sudah artikel tentang Teks Bacaan Doa Sujud Tilawah Arab Latin dan Terjemahannya. semoga bacaan ketika mendengar ayat sajadah diatas bisa kita amalkan dalam rangka mengikuti sunnah Rasulullah SAW. wallahu a'lam.
Adapun ayat ayat Al Quran yang termasuk ayat sajdah tilawah adalah Surat الأعراف ayat yang ke 206, Surat الرعد ayat yang ke 15, surat النحل ayat yang ke 49, surat مريم ayat yang ke 58, surat الحج dalam dua ayat ke 18 dan ayat yang ke 77, surat السجدة ayat ke 15, surat الفرقان ayat yang ke 60, surat النمل ayat yang ke 26, surat فصلت ayat yang ke 38, surat النجم ayat yang ke 62, surat الانشقاق ayat yang ke 21, surat الإسراء ayat yang ke 108 dan terakhir adalah surat العلق ayat yang ke 19.
Jadi ketika kita membaca atau mendengar ayat tersebut maka sunnah bagi kita mengerjakan sujud tilawah sekalipun tidak sengaja mendengarnya. misalkan kita lewat disuatu tempat, lalu kita tidak sengaja mendengar ayat ayat sajadah tersebut maka tetap dianjurkan bagi kita sujud dan membaca doa sujud tilawah. jikalau tidak sempat atau berhalangan bisa menggantinya dengan membaca dzikir al baqiyyatus solihat yang akan kami bagikan di bagian akhir artikel kal ini.
Baca Juga : Bacaan Doa Untuk Ibu Hamil
Adapun tata cara sujud tilawah ini cukup mudah dan tidaklah susah namun kami tidak akan membahasnya pada artikel kali ini dan akan khusus menshare tentang bacaan doanya saja sesuai fokus dan judul artikel. so langsung saja ini dia lafadz dan teks bacaan doa sujud tilawah yang shahih dan benar dalam versi tulisan arab dan latin lengkap beserta arti/terjemahan bahasa indonesianya agar lebih mudah untuk memahami makna dan kandungan doanya . . .
Bacaan Doa Sujud Tilawah
Bacaan Sujud Tilawah Tulisan Arab
Sedangkan bacaan doa yang dibaca ketika sujud tilawah adalah sama seperti yang dibaca saat sujud pada sholat, cuma disunnahkan untuk ditambah dengan doa dibawah ini . . .
اَللّهُمَّ اكْتُبْ لِيْ بِهَا عِنْدَكَ أَجْرًا وَاجْعَلْهَا لِيْ عِنْدَكَ ذُخْرًا وَضَعْ عَنِّ
بِهَا وِزْرًا وَاقْبَلْهَا مِنِّيْ كَمَا قَبَلْتَهَا مِنْ عَبْدِكَ دَاوُدْ عَلَيْهِ السَّلاَم
بِهَا وِزْرًا وَاقْبَلْهَا مِنِّيْ كَمَا قَبَلْتَهَا مِنْ عَبْدِكَ دَاوُدْ عَلَيْهِ السَّلاَم
Doa Sujud Tilawah Teks Latin
ALLAAHUMMA UKTUB LII BIHAA ‘INDAKA AJROO WAJ’ALHAA LII ‘INDAKA DZUKHRON WADLO’ ‘ANNII BIHAA WIZRON WAQBALHAA MINNII KAMAA QOBILTAHAA MIN ABDIKA DAAWUUD ‘ALAIHI SALAAM.
Terjemahan Bahasa Indonesia Doa Sujud Tilawah
Ya Allah tuliskanlah sujudku ini sebagai pahala bagiku disisiMu dan jadikan hal itu merupakan simpanan buatku disisiMu, dan jadikanlah sujudku ini sebab terleburnya dosa-dosaku dan terimalah sujudku ini sebagaimana Engkau terima dari hambaMu Daud AS.
Bacaan Doa Pengganti Sujud Tilawah
Dan jika kita berhalangan melalukan sujud tilawah/sajadah karena sebab dan alasan tertentu. maka sebagai ganti dan kafarohnya adalah disunnahkan baginya untuk membaca al baqiyyatus solihat yaitu dzikir berikut ini sebanyak empat kali.
سُبْحَانَ الله وَالْحَمْدُ للهِ وَلاَ إِلهَ إِلاَّ الله وَالله أَكْبَر وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ
SUBHAANALLAH WALHAMDU LILLAAH WALAA ILAAHA ILLALLAH WALLAHU AKBAR WALAA HAULA WALAA QUWWATA ILLA BILLAH
Dan selesai sudah artikel tentang Teks Bacaan Doa Sujud Tilawah Arab Latin dan Terjemahannya. semoga bacaan ketika mendengar ayat sajadah diatas bisa kita amalkan dalam rangka mengikuti sunnah Rasulullah SAW. wallahu a'lam.
Belum ada Komentar untuk "Bacaan Doa Sujud Tilawah Arab Latin dan Terjemahannya"
Posting Komentar